Ambon-Ambontoday.com-Bantuan sembako yang tersalurkan oleh kelima anggota DPRD Provinsi daerah pemilihan KKT dan MBD telah di distribusikan untuk Mahasiswa KKT sebanyak 400 paket sesuai dengan rekapan data dan ferifikasi yang di lakukan dengan memetakan pembagian secara untuk mahasiswa KKT-Ambon yang merupakan kelanjutan dari pembagian sembako yang di berikan oleh Bapa Andreas Werembinan dan Ibu Virgia Andrea Werembinan,SH (13/5).
Hengky Pelata,ketua fraksi partai Hanura yang membidangi komisi 4 DPRD Provinsi Maluku kepada Ambon today.com saat mengunjungi Posko Relawan Covid 19 Himpunan Mahasiswa KKT-Ambon (17/5/20).

“Kami berlima Anggota DPRD Provinsi Maluku daerah pemilihan KKT dan MBD terdiri dari :Bapak Eky Sairdekut Wakil Ketua DPRD Provinsi Maluku dari Partai Gerindra,Bapak Anos Yermias Ketua Komisi III DPRD Provinsi Maluku Fraksi Partai Golkar,Bapak Alex Orno Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Maluku,Bapak Tarce Fatlolon Anggota Fraksi Demokrat-Nasdem DPRD Provinsi Maluku.
dan saya Hengky Pelata, Ketua Fraksi Hanura DPRD Provinsi Maluku”Jelasnya.

“Sebenarnya saya tidak terpikirkan untuk datang langsung ke posko namun Ketua umum HIMAPEL KKT-Ambon menginfilormasikan dan meminta kesediaan untuk kiranya dapat berkunjung ke Posko Relawan untuk penyerahan simbolis sekaligus saya ingin melihat proses pembagian bantuan tersebut”

“Kami berlima sebagai anggota DPRD Provinsi yang berasal dari daerah pemilihan KKT-MBD merasa merupakan bagian yang tak terpisahkan dari ade-ade mahasiswa ini dan kami terpanggil untuk melihat kondisi ade-ade mahasiswa,kami hanya memberikan seadanya dari apa yang kami miliki.Kamipun berdoa agar Covid 19 ini segera cepat selesai” tuturnya.

“Peristiwa Covid 19 ini dapat diambil hikmanya untuk tetap menjaga semangat persaudaraan.Keingginan mahasiswa untuk kembali ke Tanimbar tetap akan kami akomodir untuk disuarahkan namun apabila belum mendapatkan hasil yang sesuai maka mahasiswa di harapkan dapat menyesuaikan diri dan ketidak pulangnya mahasiswa merupakan wujud dari kecintaan para mahasiswa untuk Tanimbar”

Dirinya, berharap mahasiswa menjaga hubungan baik,berkoordinasi,komunikasi dan sinergitas yang baik dengan anggota DPRD Provinsi,pemerintah daerah KKT dan DPRD KKT dan semua pihak yang berwenang sehingga dapat mengakomodir kebutuhan mahasiswa di tengah pandemi Corona virus,ungkapnya.

Lanjutnya,”saya berharap hubungan solidaritas dan persaudaraan yang saat ini terjalin antara Himapel sebagai organisasi kemahasiswaan dan pemuda KKT-Ambon dan mahasiswa asal KK harus dijaga dengan baik sehingga dapat mengakomodir kepentingan dan kebutuhan mahasiswa, tutur Putra Kepulauan Tanimbar dan Maluku Barat Daya itu .

Ditambahkan oleh Ketua Dewan Pembinah Himapel KKT-Ambon,Wensislaus Kelbulan ,S.Sos.,M.Si mengungkapkan bagi ade-ade mahasiswa yang belum kebagian diharapkan dapat bersabar sambil menungggu koordinasi untuk dapat membantu mengurangi beban selama masa pandemi Corona virus,tutupnya.(AT/Paet)

Facebook Notice for EU! You need to login to view and post FB Comments!
Print Friendly, PDF & Email
Spread the love