Ambon, Ambontoday.com – Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku melaksanakan tiga kegiatan penting sebagai bentuk peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bank Indonesia yang ke-65 tahun. Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Maluku, Bambang Pramasudi dalam sambutannya di Kantor Bank Indonesia, Selasa (3/7/2018).

Tiga kegiatan tersebut meliputi kegiatan di bidang pendidikan, di bidang kesehatan dan bakti sosial. “3 kegiatan yakni pendidikan ada lomba cerdas cermat tentang bank kesentralan tingkat SMA yang diadakan kemarin,”ujarnya.

Tak hanya lomba cerdas cermat, untuk pendidikan juga pihaknya akan melaksanakan program BI mengajar mengenai topik bank kesentralan kepada staf dosen di universitas, guru yang ada di Ambon hingga untuk kalangan umum.

“Untuk BI mengajar akan dilaksanakan mulai 14 Juli mendatang dan dilaksanakan setiap hari sabtu pada jam 9 selama 13 minggu,” tuturnya.

Sedangkan untuk bidang kesehatan, Dia menambahkan telah melaksanakan pemeriksaan ringan gratis yang diperuntukan bagi masyarakat sekitar. “Untuk kesehatan kemarin dilakukan hingga sekarang pemeriksaan gratis bagi masyarakat sekitar tukang becak maupun lainnya oleh dokter dan perawat,” tambahnya.

Untuk kegiatan bakti sosial, pihaknya memberikan dana kepada pembangunan gereja dan mesjid yang ada. Dan juga pembagian sembako.

Selain itu, dilaksanakan juga pameran produk unggulan hingga perkenalan perpustakaan Bank Indonesia.

Ia berharap, apa yang telah dilakukan dapat terus ditingkatkan baik melalui kerjasama dengan seluruh stakeholder yang ada di Provinsi Maluku maupun masyarakat.

“Diharapkan apa yang dilakukan terus di tingkatkan oleh semua pihak. Dan apresiasi juga kepada semua pihak,” tutupnya. (AT – 011)

Print Friendly, PDF & Email
Spread the love