Ambontoday, Ambon.- Wakil Rektor I Bidang Akademik, Unversitas Pattimura, Prof. Dr. Ir. Frederik Rieuwpassa,MS mengatakan, tanggal 6 Desember 2018 nanti akan dilaksanakan wisuda sarjana ke 3 tahun 2018 Unpatti Ambon.
Hal ini disampaikan Rieuwpassa kepada wartawan di ruang kerjanya, Selasa 27 November. Menurutnya, jumlah wsiudawan yang akan diwisudah pada tanggal 6 Desember seluruhnya sebanyak 1173 orang dari berbagai Fakultas.
“Mengakhiri tahun 2018 ini Unpatti kembali melaksanakan wisuda sarjana yang ketiga kalinya dengan jumlah wisudawan sebanyak 1173 orang yang terdiri dari 1062 orang Sarjana Satu (S1), 110 S2 dan 1 orang S3.
Dalam satu tahun itu Unpatti Ambon akan menggelar wisuda sarjana sebanyak tiga kali yakni pada periode bulan April, bulan Agustus dan bulan Desember,” jelas Rieuwpassa.
Dikatakan, sebagai Fakultas yang memiliki banyak program studi, FKIP adalah Fakultas yang memiliki jumlah calon wisudawan terbanyak yakni 453 orang. Selain FKIP wisudawan dari Fakultas Hukum sebanyak 127 orang, Fisip sebanyak 87 orang.
Fakultas Ekonomi sebanyak 149 orang, Fakultas Pertanian 39 orang, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan sebanyak 83 orang, Fakultas Teknik 5 orang, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam sebenyak 53 orang dan Fakultas Kedokteran sebanyak 60 orang.
Sementara program Pasca Sarjana atau S2 sebanyak 110 orang ditambah 1 orang lulusan S3. (AT008)