Bangun Generasi Muda Emas Berkualitas, Wattimena Hadiri BADAR dan PKAR Jemaat Nazaret Karpan

Before content

Ambon, Ambontoday.com- – Penjabat Wali Kota Ambon Bodewin Watttimena sangat mengapresiasi kegiatan baku dapa anak dan remaja (BADAR) dan pekan kreativitas anak remaja (PKAR) SMTPI guna membangun Generasi Muda Emas yang berkualitas.

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pengasuh SMTPI jemaat GPM Nazaret Karang Panjang, Klasis Kota Ambon tahun 2023, di desa Airlouw, Sabtu (24/6/23).

Penjabat Wali Kota Ambon menjelaskan, dirinya hadir pada kegiatan ini karena kebutuhan dihari ini adalah mempersiapkan generasi emas di Kota Ambon. Generasi emas ini adalah mereka yang ada di usia dini
saat ini, nanti di tahun 2045 mereka ini akan menjadi generasi yang akan memetik bonus demografi.

“Bonus demografi itu, kita harapkan anak-anak ini mereka akan tampil sebagai generasi yang produktif. Bukan yang tidak produktif yang nanti akan menjadi beban negara,”jelas Wali Kota.

Dirinya mengatakan, membangun generasi yang produktif untuk masa depan ini tidak cukup dengan membangun kemampuan atau membangun intelegensi ataupun intelektual mereka, tetapi mesti dibarengi dengan membangun karakter mental spiritual supaya mereka menjadi pribadi-pribadi yang kuat kokoh dalam menghadapi tantangan.

“SMPTPI bagi saya adalah salah satu lembaga pendidikan formal gereja, yang selama ini memang dikhususkan untuk membina membimbing,mengasuh anak-anak usia SD, SMP bukan SMA. Karena mereka di didik tentang bagaimana menjadi pengikut Kristus yang baik dan menjadi anak-anak yang rajin membaca Alkitab, rajin menyanyikan kidung pujian untuk Tuhan. Minimal mereka sudah punya pemahaman yang sudah di didik,”katanya.

Dirinya menjelaskan, dengan pembinaan dari para pengasuhnya mereka akan mulai tercipta mental spiritualnya yang baik. Karena mereka ini belum tentu tahu bahwa besar nanti mereka akan menjadi seperti apa, namun kita masih bisa mempersiapkan mereka untuk menjadi orang-orang yang berguna bagi kota ini.

Baca Juga  Ambon dan Tual Alami Deflasi April 2018

“Saya berharap, anak-anak SMPTPI jemaat GPM Nazareth ini, bisa terus bertumbuh dalam pengenalan akan Tuhan. Tentu bertumbuh lewat peran dari pengasuh SMPTPI yang terus mengajarkan mereka tentang bagaimana menjadi anak yang baik dan anak yang dengar-dengaran takut akan Tuhan dan sebagainya, serta anak-anak yang terus serius dalam belajar ilmu-ilmu pengetahuan di pendidikan formal negara,”jelasnya.

Dirinya berharap, kalau keduanya bisa berjalan bersama, dirinya yakin pada waktunya mereka akan menjadi anak-anak yang luar biasa.

“Saya harapkan untuk orang tua, pengasuh,guru di sekolah, komunitas sekolah dapat bertanggung jawab yang baik kepada anak-anak ini. Karena kita yang termasuk di dalam pelaku-pelaku pendidikan kepada mereka,”harapnya.

Sementara itu, Ketua TIM Penyelenggaraan BADAR dan PKR Jemaat Nasaret Karpan, Faly Papilaya mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk remaja harus tumbuh berbuah dan positif bagi gereja dan masyarakat.

“Remaja bisa menjadi terang dan mampu bersaing di dunia luar sehingga menjadi anak-anak yang berhasil,” ucapnya.

Dirinya mengakui, kegiatan ini berlangsung selama 3 hari yang dimulai dari tanggal 23-26 Juni 2023. (AT-009).