Ambontoday.com, Ambon.- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Ambon resmi mengumumkan pasangan Drs. Bodewin M. Wattimena, M.Si dan Elly Toisutta, S.Sos sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Ambon terpilih untuk periode 2025-2030.
Pengumuman tersebut disampaikan dalam Rapat Paripurna ke-2 Masa Persidangan II Tahun Sidang 2024-2025 yang digelar di ruang sidang utama DPRD Kota Ambon, Sabtu (8/2/2025).
Rapat paripurna ini dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Ambon, Mourits Tamaela, dan turut dihadiri oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Ambon, Dominggus Nicodemus Kaya, Plh Sekretaris Kota (Sekkot) Ambon, Robert Sapulette, Forkopimda Kota Ambon, Kepala Pengadilan Negeri Ambon, para asisten dan pimpinan OPD, serta berbagai unsur pemerintahan lainnya.
Dalam sambutannya, Ketua DPRD Kota Ambon, Mourits Tamaela, menegaskan bahwa rapat ini dilaksanakan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, khususnya DPRD Kota Ambon Nomor 1 Tahun 2024 tentang Tata Tertib DPRD. Ia menyampaikan bahwa berdasarkan ketentuan dalam Pasal 149 ayat 1, rapat pengumuman ini tetap dapat dilaksanakan meskipun tidak memenuhi forum sebagaimana rapat pengambilan keputusan.
Pengumuman resmi ini merupakan tindak lanjut dari Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Ambon Nomor 5 Tahun 2025 tentang penetapan pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih.
Dalam keputusan tersebut, KPU Kota Ambon menetapkan bahwa pasangan Drs. Bodewin M. Wattimena, M.Si dan Elly Toisutta, S.Sos adalah pemenang dalam pemilihan kepala daerah yang berlangsung secara demokratis dan transparan.
Sekretaris DPRD Kota Ambon, Apries B. Gaspersz, S.STP., M.Si, membacakan Berita Acara Nomor 131/24/DPRD/2025 yang secara resmi mengesahkan hasil keputusan ini.
Berita acara tersebut kemudian ditandatangani oleh Ketua DPRD Kota Ambon, Mourits Tamaela, Wakil Ketua DPRD Kota Ambon, Gerald Mailoa, serta Penjabat Wali Kota Ambon, Dominggus Nicodemus Kaya, dan Plh Sekkot, Robert Sapulette.
Dalam suasana penuh khidmat dan rasa syukur, pengumuman ini menjadi momentum penting bagi masyarakat Kota Ambon dalam menyongsong kepemimpinan baru.
Diharapkan, di bawah kepemimpinan Bodewin Wattimena dan Elly Toisutta, Kota Ambon dapat semakin maju dan sejahtera.
Sebagai bentuk komitmen terhadap pembangunan daerah, pasangan terpilih ini diharapkan mampu merealisasikan visi dan misi mereka untuk kemajuan Kota Ambon dalam lima tahun ke depan. Dengan dukungan penuh dari seluruh elemen masyarakat, mereka diharapkan dapat membawa perubahan positif yang berkelanjutan bagi seluruh warga Ambon.