Harapan-Harapan Bupati Safitri untuk KAHMI Bursel

Banner Between Post 400x130
Spread the love

Ambontoday.com – Safitri Malik Soulisa Bupati Buru Selatan berharap, siapapun yang terpilih pada Musyawarah Daerah III Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (MD KAHMI) Kabupaten Buru Selatan Masa Bakti 2022-2027 bisa bersinergi dan dapat memberikan pemikiran konstruktif hingga kontribusinya untuk kemajuan Buru Selatan.

Demikian harapan Safitri Malik Soulisa pada sambutannya sekaligus membuka Musda III KAHMI Buru Selatan berlangsung di Gedung Serba Guna Namrole, Kamis 26/10/2022.

“Saya berharap KAHMI yang diisi oleh orang-orang muda yang hebat dapat membangun dan bersinergi dengan masyarakat sehingga KAHMI tetap solit untuk berjuang bersama-sama dan berkontribusi bagi pembangunan Kabupaten Buru Selatan,” harap Bupati.

Bupati juga berharap, sebagai lembaga yang hebat dan organisasi yang tertua ini dapat memperjuangkan Kabupaten Buru Selatan menjadi lebih baik dan semakin unggul.

“Saya juga berharap peran KAHMI dan anggotanya semakin berakhlak serta dapat memberikan manfaat bagi orang banyak,” harap Safitri.

Bupati berharap lagi, siapapun yang terpilih pada Musyawarah Daerah ketiga ini bisa bersinergi dan dapat memberikan pemikiran konstruktif hingga kontribusinya untuk kemajuan Buru Selatan.

“Kami berharap sungguh Musyawarah Daerah Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam ( KAHMI) ketiga dapat melahirkan pemimpin-pemimpin yang visioner pemimpin yang berjiwa besar dalam menakodai organisasi ke arah yang lebih baik demi melahirkan kepengurusan yang baru yang progres insan cipta terwujudnya masyarakat adil makmur yang diridhoi oleh Allah subhanahu wa ta’ala,” pungkas Safitri berharap. (Biro BurseL)

.

Baca Juga  Warga Bursel Minta Bantuan Bupati Selesaikan Ganti Rugi Lahan Embun Namrole

Berita Terkini