Larat-KKT, ambontoday.com – Parayaan HUT Kabupaten Kepulauan Tanimbar ke 21 yang diselenggarakan oleh Camat Tanimbar Dang Sabono bersama Muspika, para Pimpinan Instansi Vertikal, BUMD, para Kepsek dari TK, PAUD, SD, SMP, SMA/SMK, seluruh Kepala Desa dan seluruh perangkat Desa, BPD, Tokoh Pemuda, Tokoh Masyarakat, Tokoh Perempuan, Tokoh Agama, Se-Kecamatan Tanut serta Tua-tua adat, sekecamatan Tanut di Gedung Tamar Lolin Tanut – Larat.
Perayaan yang penuh sederhana dengan jiwa, roh dan tatanan adat memberikan inspirasi terbaru bagi seluruh pemangku adat Dikecamatan Tanut, penghargaan yang luar biasa dipersembahkan oleh seluruh tua adat dengan melakukan upacara adat yang selama ini ditinggalkan mulai ditonjolkan pada HUT KKT ke 21 Dikecamatan Tanut.
Camat Tanut Dang Sabono kepada ambontoday.com katakan, melalui HUT KKT ke 21, dirinya ingin menonjolkan secara terbuka tatanan adat kuat yang sudah mulai pudar dengan menampilkan atau menonjolkan sistim tatanan adat yang sebenarnya yang sering dipakai tau-tua para pendahulu yang telah diwariskan bagi generasi dari turun temurun.
“Saya kira sistim tatanan adat Dikecamatan Tanut hampir pudar, namun saya merasa bersyukur dan bangga karena melalui HUT KKT ke 21, sistim ini dapat ditonjolkan atau ditampilkan dilestarikan” kata Sabono.
Beliau sangat mengharapakan sistim upacara adat yang seharusnya sesuai yang sebenarnya harus selalu dipakai disetiap desa ketika melakukan upacara adat, sehingga itu menjadi warisan yang selalu diwariskan hingga turun temurun kepada generasi berikutnya.
“Saya harap tidak hari ini saja, namun tata cara upacara adat yang seharusnya selalu dipakai dalam upacara adat pada setiap desa” tetap berjalan sesuai hakekat kemurnian Adatis kita masyarakat Tanut yg berbudaya dan berkeadaban. harap Camat. (AT/lamta).