Ambontoday.com, Piru.- Enam Partai Politik (Parpol) yang saat ini memiliki kursi di DPRD Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Daerah Pemilihan(Dapil) III yakni, PDIP, Nasdem, Gerindra, Demokrat, Hanura dan PKB, hanya empat Partai Politik (Parpol) yang saat ini memiliki kursi di DPRD Kabupaten Seram Bagian Barat Dapil III di prediksi masih mempertahankan kursinya pada perhelatan Pemilihan Legislatif tanggal 14 Februari 2024 mendatang.
Partai Politik tersebut yakni, Partai PDIP, Partai Nasdem, Partai Gerindera dan Partai Demokrat.
“Perolehan kursi ini tergambar dari para Calon yang ada  pada empat Partai Politik yang memiliki calon petahana. Mereka diantarnya, Melkysedek Tuhehay dari Partai PDIP, Hi. Sumardi dari Partai Nasdem, Erfin Amirudin dari Partai Gerindera dan Djuwadi Partai Demokrat,” jelas All salah satu pemerhati Politik di SBB.
Selain itu, kata dia, partai-partai yang memiliki kursi di DPRD saat ini telah banyak melakukan kegiatan baik dalam parlemen maupun bagi masyarakat.
“Sudah pasti sebagai anggota DPRD mereka telah berbuat banyak di masyarakat sehingga baik mereka maupun partainya telah dikenal oleh rakyat,” ungkapnya.
Untuk kursi Partai Hanura dan Partai PKB, kata All, para calon yang ada pada partai tersebut butuh kerja ekstra.
“Para calon di Partai Hanura dan PKB butuh kerja ekstra keras untuk mempertahakan kursi mereka. Hal ini disebabkan, Buby Tianotak Anggota DPRD SBB dari partai Hanura telah meninggal dunia sebelum penetapan DCT dan digantikan dengan isterinya sebagai calon anggota DPRD dari Partai Hanura.
Sedangkan untuk Partai PKB Petahana Eko Budiono melanjutkan karier politiknya sebagai Caleg DPRD Provinsi Maluku,” tutur All.