Saumlaki, ambontoday.com – Pengembangan destinasi wisata sungguh berpotensi mendatangkan income bagi suatu daerah. Seperti yang direncanakan pemerintah desa Latdalam Kecamatan Tanimbar Selatan, Kabupaten Kepulauan Tanimbar guna melestarikan dan menjaga kebersihan bahkan kamtibmas di seluruh destinasi wisata.

Pemdes Latdalam kini menargetkan Pendapatan Asli Desa (PADes) dengan memanfaatkan beberapa keunggulan wisata yang ada yakni air waturkeli, Air Kaki, dan Batu Lobang, sehingga dipastikan masyarakat lokal dapat mengembangkan usaha di lokasi tersebut.

Kendati baru memulai kegiatan pembersihan tempat wisata, Penjabat Kepala Desa, Salwes Luturyali, meyakini ke tiga aset wisata milik desa ini akan menyumbangkan 300 juta per tahun.

“Target PADes kita dipastikan mencapai Rp 300 juta setiap tahun. Karena selain mendapatkan PADes dari hutan ke dua perusahan industri di latdalam, ada juga dari usaha rumput laut. Kali ini Pemdes akan mengembangkan tempat wisata untuk nantinya ditagi retribusi,”. ujar Luturyali via telepon Sabtu, (04/2).

Luturyali menambahkan, selain memikirkan income bagi desa, untuk lebih memperkuat berbagai aturan yang ananti di keluarkan pemdes untuk dipakai sebagai dasar bgi pemdes untuk bertindk, kini sejumlah rumusan Peraturan Desa (Perdes) sedang dirampungkan oleh BPD, dan dikelola Badan Usaha Milik Desa (BumDes).

“Rumusan Perdes sementara disiapkan, kalau sudah selesai, kami akan melakukan konsultasi dengan Bagian Hukum. Dan sudah pasti, Bumdes di desa Latdalam kami percayakan untuk mengelolanya secara baik,” ungkap Luturyali.

Lanjutnya, saat melihat kalangan masyarakat secara swadaya membersihkan tempat-tempat wisata jumat lalu, Pemdes Latdalam berharap target untuk menggenjot PADes yang diusahakan ini harus mendapat perhatian Pemda Tanimbar.

“Kami berharap semoga hal ini dilihat oleh Pemda lewat Dinas Pariwisata. Karena, Latdalam memiliki destinasi wisata yang potensial, sama dengan tempat-tempat wisata lainya juga. Setidaknya pembagian porsi anggaran untuk pengembangan wisata di tanimbar harus disama-ratakan,” harap Penjabat Kades Latdalam yang juga ketua KNPI cabang Saumlaki itu. (AT/RM)

Print Friendly, PDF & Email
Spread the love