Pemkot Ambon Jejaki Kerja sama Dengan Pelestina dan Bethlehem

Before content

AMBON, Ambontoday.com – Pemerintah Palestina lewat Menteri Pariwisata Palestina dan Walikota Bethlehem mengundang Pemerintah Kota Ambon untuk menjejaki kerja sama dalam aspek toleransi sekaligus melakukan kunjungan ke beberapa kota di Palestina, Selasa (27/11/2018)

Kerja sama yang dijejaki ini karena Pemerintah Palestina dan Pemerintah Kota Bethlehem merasa memiliki ciri yang hampir sama dengan Pemerintah Kota Ambon.

Undangan yang dilayangkan Pemerintah Palestina merupakan upaya tindak lanjut dari kunjungan Ketua Asosiasi Hubungan Masyarakat Palestina yakni Mantan Walikota Bethlehem, Maher N Canawati dalam rangka menghadiri kegiatan internasional ” My Home ” di Kota Ambon Oktober lalu.

Dalam kunjungan tersebut, Pemerintah Kota Ambon mengajak Pemerintah Kota Bethlehem menjalin kerja sama dibidang pendidikan dalam bingkai Sister City, yang mana secara teknis kerja sama itu akan direalisasikan dalam bentuk penukaran siswa dari dua kota ini.

Walikota Bethlehem Anthon Salman mengatakan, pihaknya menyambut baik kerja sama tersebut karena dalam penilaiannya Ambon dan Indonesia luar biasa, ini merupakan langkah baik.

“Sister City Ambon-Bethlehem akan membawa dampak bukan saja di politik tapi pendidikan dan budaya,” ungkapnya.

Sementara itu, Walikota Ambon Richrad Louhenapessy mengatakan, Ambon mempunyai kesamaan secara spesifik dengan Kota Bethlehem, baik dari segi geografis, jumlah penduduk maupun kehidupan sosial.

“Setelah tiba di Ambon saya akan meminta Sekretaris  Kota Ambon untuk secara resmi menyurati Pemerintah Kota Bethlehem agar ke Kota Ambon guna melakukan Penandatanganan MoU dari dua kota ini,” ungkapnya. (AT-011)

Baca Juga  Sambut Natal, Disperindag Maluku Gelar Pasar Murah di 47 Titik