PPK Kosgoro 57 Gelar Rapat Finalisasi Bidang Kemaritiman

Before content

Saumlaki, ambontoday.com – Menjelang pelantikan dan Musyawarah Pimpinan Nasional PPK Kosgoro 57, yang dijadwalkan berlangsung tanggal 12-13 November mendatang, PKK Kosgoro 57 menggelar rapat finalisasi program kerja bidang kemaritiman dan pengembangan sumber daya alam (SDA). Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Ketua Umum PPK Kosgoro 57 Dharma Oratmangun.

Perihal rapat tersebut, Dharma menjelaskan sesuai harapan Ketua Umum PPK Kosgoro 57, maka semua masukan program kerja yang dibahasa setiap bidang akan difinalisasi pada Muspinas Kosgoro. Terkhusus bidang Kemaritiman dan Pengembangan Potensi SDA, jelas Dharma, membahas berbagai program kemaritiman, kelautan dan perikanan. Kemudian terkait energi dan SDA, pertanian, perhubungan dan perminyakan. Juga perhubungan dan akselerasi mobilisasi nasional.

“Program-program tersebut sebagai program keberlanjutan dari program pemerintah pusat dan program Partai Golkar sendiri. Rapat ini juga dijiwai dengan semangat kolektifitas anggota sebagai roh penggerak organisasi,” tandas Dharma.

Menurut dia, semua program yang dibahas dalam rapat terbatas, Rabu (27/10), merupakan keberlanjutan dari program pemerintah dan suksesi program-program Partai Golkar sebagai konsekwensi Ormas Kosgoro 1957 adalah salah satu pilar pendiri Partai Golkar. Masih melanjutkan, kalau ada beberapa program teknis yang dibahas sebagai turunan dari berbagai bidang diatas diantaranya pemberdayaan masyarakat pesisir, perhatian terhadap stunting dan penurunan angka Ggzi buruk, program kedaulatan pangan, seminar pemanfaatan energi dan SDA yang berkelanjutan, pembentukan koperasi tani dan nelayan, pemanfaatan aplikasi nelayan berbasis teknologi.

Dharma, berharap semoga program yang dibahas dan disepakati dapat memberikan dampak positif bagi organisasi Kosgoro 57 sendiri dan tentunya berdampak positif untuk kemajuan Partai Golkar dan kemaslahatan Rakyat Indonesia pada umumnya. Mengingat PPK Kosgoro 57 adalah salah satu organisasi sosial kemasyarakatan yang salah satu tugas fungsinya adalah menampung aspirasi masyarakat serta memberdayakan potensi masyarakat.

Baca Juga  WAKAPOLRES HIMBAU JEMAAT KLIS JAGA KAMTIBMAS JELANG PILKADA.

Kosgoro 1957 harus mampu menjawab tuntutan kebutuhan masyarakat khususnya khitan Kosgoro 57 bagi pemberdayaan ekonomi kerakyatan akan memberikan nilai tambah bagi Partai Golkar dari sisi kepercayaan masyarakat, apalagi Ketua Umum Golkar ‘Airlangga Hartarto’ yang juga adalah Menteri Koordinator Perekonomian sekaligus ditugaskan khusus oleh Presiden dalam hal Penanggulangan Covid-19 serta pemulihan ekonomi nasional. (AT/sony)